Pantai Tanjung Lesung Resort

Sekilas Tentang Pantai Tanjung Lesung Resort

AvalindoVacation.com-Mengapa wisatawan memilih berkunjung ke Pantai Tanjung Lesung Resort? Kawasan wisata Pantai Tanjung Lesung Resort dan  taman lautnya memang sangat terkenal dengan keindahannya. Tetapi hingga saat ini jumlah wisatawan yang datang masih sangat minim karena masih banyak yang belum mengetahui lokasi wisata ini, sehingga menjadikan wilayah ini masih sangat asri dan nyaman.

Waktu Tempuh Perjalanan

Letak salah satu tempat wisata di Banten yang populer yang bernama Pantai Tanjung Lesung Banten ini berada pada jarak 160 km dari Jakarta. Lokasi Pantai Tanjung Lesung Resort dapat ditempuh dengan perjalanan sekitar 3 – 4 jam Perjalanan. Jalur terbaik adalah jika anda melalui tol Merak, lalu keluar di gerbang tol Serang Timur, lanjutkan kearah Pandeglang, Labuan dan hingga tiba di obyek wisata Pantai Tanjung Lesung Resort. Jalur alternatif lainnya adalah melalui kawasan Pantai Anyer, Carita dan lanjut hingga Pantai Tanjung Lesung. Tetapi waspadalah karena jalur Anyer ini kondisi jalanannya kurang bagus. Sedangkan alternatif terakhir yang tidak disarankan adalah jika wisatawan dari Jakarta melalui jalur pantai selatan, Pelabuhan Ratu dan tiba di Pantai Tanjung Lesung sekitar 7 jam. Kondisi kendaraan yang digunakan juga harus dalam keadaan prima, dan disarankan untuk dicek atau diservice terlebih dahulu.

Kegiatan Wisata di Pantai Tanjung Lesung

Adapun kegiatan yang dapat anda lakukan di kawasan pantai indah ini adalah:

  1. Menikmati sunset di tepi Pantai Tanjung Lesung Resort. Sunset di kawasan Tanjung Lesung Resort Banten ini dapat dikatakan termasuk yang terbaik. Karena dengan menyaksikan matahari “tenggelam” dibalik anak Krakatau, sungguh pemandangan yang menakjubkan. Jika anda tidak suka berfoto, atau mendalami seni fotografi atau tidak suka pemandangan, lebih baik lupakan berlibur ke pantai ini.
  2. Water sport. Ada beberapa pilihan permainan air seperti kano, banana boat dan Jet ski serta permainan air lainnya. Bahkan wisatawan juga bisa berenang di laut yang sangat jernih ini. Kegiatan water sport di Tanjung Lesung ini akan menjadi pengalaman yang menarik bagi wisatawan.
  3. Menonton pertunjukan tarian api maupun seni bela diri debus dari Banten yang terkenal. Kegiatan ini tidak dapat dinikmati oleh seseorang yang takut melihat orang ditusuk pisau, maupun hal ekstreem lainnya yang dilakukan oleh team seniman lokal di wilayah Pantai Tanjung Lesung.
  4. Memancing. Kegiatan ini dapat anda lakukan saat di dermaga maupun mencari spot pemancingan dengan menggunakan boat.
  5. Snorkeling dan Diving (menyelam). Luangkan waktu dengan berkunjung ke Pulau Liwungan. Hal terbaik yang anda lakukan disana adalah menyelam menikmati terumbu karang, snorkeling di pantai sekitar serta menikmati keindahan anak gunung krakatau dari kejauhan. Dan ketika menjelang sore hari, ribuan burung camar beterbangan adalah suatu pemandangan yang menakjubkan.
  6. Sunrise Boat. Menyusuri pantai Tanjung Lesung sambil berfoto dan menikmati keindahan matahari terbit di balik bakau. Setelah itu dilanjutkan dengan menyusuri perkampungan nelayan yang sangat asri.
  7. Seafood party. Cicipi masakan lezat hasil laut di resto-resto yang terletak di pinggir pantai. Jika anda alergi dengan makanan laut, akan sangat disayangkan, karena sebagian besar rumah makan yang ada, menjual seafood lezat sebagai menu andalan.
  8. Olah raga lari pagi keliling . Suasana pepohonan rindang di sekitar Pantai Tanjung Lesung akan memberikan udara segar sambil melihat Pemandangan pesisir pantai yang menawan. Jika anda malas melakukan hal ini, sangat maka sangat disayangkan.

Pantai Tanjung Lesung.

Selain kegiatan diatas, ada pula kegiatan yang bersifat kelompok, Seperti Team Building atau Fun Games. biasanya Perusahaan atau intansi lainnya (baik Negeri maupun Swasta) tidak jarang melakukan kegiatan Outing atau Family Gathering di Pantai Tanjung Lesung Resort dan memilih Fasilitas Team Building atau Fun Games dengan tujuan membangun kekompakan dan kerjasama Team, sehingga hal ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja individu dan perusahaan.

Apabila Perusahaan atau Kantor anda berminat untuk Outing atau Family Gathering di Pantai Tanjung Lesung Resort ini, Kami dari Avalindo Vacation Indonesia dapat melayani kegiatan Outing atau Family Gathering untuk Perusahaan anda di Pantai Tanjung Lesung Resort Banten.

Harga Menginap di Tanjung Lesung

Cottage Weekdays Weekend
Zamrud

(1 Bedroom | 2 Persons/Cottage)

Rp    1.400.000 Rp   1.900.000
Mutiara

(2 Bedrooms | 4 Persons/Cottage)

Rp    3.000.000 Rp   3.500.000
Berlian

(4 Bedrooms | 7 Persons/Cottage)

Rp    5.200.000 Rp   5.900.000
Include :Welcome Drink, Breakfast, Bicycle Voucher, Coffee & Tea Making, Mini Bar, IDD Telephone, Satelite television, Bathroom with Bathub and Shower.
Check in  : 02.00 PM Extra Bed Rp  350.000 (Include Breakfast)
Check out : 11.00 AM Extra Person Rp 300.000 (Above 7 Years)

Optional  Paket Wisata Pantai Tanjung Lesung Resort :

  • Full Team Building + Fun Games : Rp. 250.000/pax
  • Rampak Beduk : Rp.4.250.000
  • Meeting Room : Rp 3.750.000 (Full day)
  • Solo Organ : Rp.3.750.000/3 hours
  • BBQ Item : Rp.120.000/ pax
  • Extra Lunch : Rp. 160.000/pax
  • Extra Dinner : Rp. 180.000/pax
  • Breakfast : Rp. 160.000/pax

SYARAT & KETENTUAN

  • Penawaran Wisata Pantai Tanjung Lesung Resort ini tidak berlaku dalam hubungannya dengan hari besar, seperti lebaran, Natal, Akhir Tahun, dan hari khusus lainnya.
  • Force Majeure adalah kondisi dimana pelaksanaan kegiatan tidak dapat dilakukan akibat dari terjadinya suatu kejadian yang tidak mampu diatasi oleh pihak Avalindo Vacation Indonesia (bencana alam, cuaca buruk, kerusuhan, sabotase, peraturan pemerintah, dll). Pada kondisi ini, maka akan mengikuti kebijakan dari lokasi wisata yang dikunjungi.

Kebijakan Reservation

  1. Semua pemesanan yang dilakukan, dengan syarat melakukan pembayaran down payment baik dengan rekening pribadi atau perusahaan dan dikonfirmasi kepada Pihak kami.
  2. konfirmasi dan Down Payment dari Anda harus diterima oleh Avalindo Vacation Indonesia paling lambat 3 (tiga) minggu sebelum tamu atau kedatangan kelompok.
  3. Batas akhir pemesanan, termasuk optional request, dan waktu keberangkatan harus diterima oleh Avalindo Vacation Indonesia 2 (Dua) Minggu sebelum kedatangan.
  4. Semua Pemesanan dapat dikonfirmasi hanya setelah memberikan konfirmasi dan membayar down payment. Avalindo Vacation Indonesia berhak untuk membatalkan pemesanan jika pembayaran down payment tidak dipenuhi. Dengan melakukan pembayaran down payment, berarti anda menerima semua syarat dan ketentuan.
  5. Avalindo Vacation Indonesia berhak untuk membatalkan Pemesanan jika persyaratan pembayaran tidak terpenuhi.

Kebijakan Pembatalan

  1. 50% biaya dari total biaya Wisata Pantai Tanjung Lesung Resort: jika pembatalan dilakukan secara sepihak oleh peserta.
  2. 100% biaya dari total biaya Wisata Pantai Tanjung Lesung Resort: Jika pembatalan dilakukan dalam waktu 5 (lima) hari sebelum kedatangan peserta.
  3. kebijakan Pembatalan berlaku sebagaimana tercantum dalam trading terms standar kami.
  4. Dalam hal terjadi pembatalan, kami menyesal bahwa pembayaran down payment tidak akan dikembalikan dalam kondisi apapun. Setelah anda melakukan konfirmasi pembatalan, kami memiliki hak untuk menawarkan pemesanan untuk pelanggan lain yang relevan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

Menu